Kepulauan Meranti, -Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kepulauan Meranti melaksanakan pelantikan untuk pengurus yang baru Priode 1442-1443 H/2021-2022 M, bertempat di gedung hijau kantor Bupati kabupaten Kepulauan Meranti dengan tetap menggunakan protokol kesehatan.
Saat ditemui awak media Duha selalu panitia pelaksana menyampaikan himbauannya untuk proaktif dalam pelaksanaan pelantikan panitia berserta pengurus HMI cabang meranti sangat menganjurkan kepada undangan tetap mematuhi prokes dengan memakai masker saat menghadiri pelantikan yang di laksanakan di gedung kantor Bupati Kepulauan Meranti tersebut, (19/6/2021).
Turut hadir dalam pelantikan pengurus himpunan mahasiswa islam cabang kepulauan meranti, Kapolres yang mewakili, kemudian KH. Musthofa, S. Ag, MM Ketua MUI Kepulauan Meranti, Atan Ibrahim Camat Pulau Merbau, Abdullah Perwakilan KAHMI Kepulauan Meranti, Rudi Tanjung ketua KNPI Kepulauan Meranti, dan sejumlah ormas terlihat hadir Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI),ketua Laskar Muda Melayu Riau (LM2R ) Kepulauan Meranti, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kepulauan Meranti, Gerakan Pemuda Sosial (GPS),Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Ketua Demam STAI, Ketua BEM AMIk Kepulauan Meranti, Perwakilan Pramuka dan yang lainnya.
Pelantikan pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Priode 1442-1443 H/2021-2022 M, Terdiri dari Suherman ketua, Riki Saputra Sekertaris Umum, Sopiah Bendahara Umum dan berserta anggota yang lainnya termasuk dalam kepengurusan.
Dalam Sambutannya Suherman selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Isam yang baru ini memberikan arahan kepada anggotanya.
"InsyaAllah setelah dilantik kepengurusan kita yang baru ini kita akan memberikan kontribusi terbaik untuk masyarakat, semoga kita semua bisa amanah dalam menjalankan tanggung jawab yang diberikan sehingga dapat menjalankan tugas sesuai dengan yang di amanahkan oleh kawan-kawan mahasiswa". Terangnya.
Beliau juga menyampaiakn ucapan terimakasih dan permohonan maaf.
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh kawan-kawan yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya untuk menjadi ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kepulauan Meranti priode 1442-1443 H/2021-2022 M, semoga dipengurusan yang baru ini mampu menciptakan mahasiswa yang kritis, membawa serta menjaga nama baik HMI cabang Kepulauan Meranti, dan saya mohon bimbingan juga arahan dari para kakanda senior sekalian. Juga mewakili panitia pelantikan mohon maaf jika ada segala kekurangan."Ujar Suherman
Tema pelantikan pengurus HMI Cabang Kepulauan Meranti saat ini adalah HMI menjadi sebagai pusat edukasi dalam mewujudkan mahasiswa Ulil Albab yang bernilai dan beradab untuk menciptakan negeri Baldatun Toyyibatun Ghofur untuk dimasa sekarang dan di masa akan datang.
Pelaksanaan pelantikan pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kepulauan Meranti berjalan dengan baik dan acara di akhiri dengan photo bersama baik pengurusan yang baru dengan ormas-ormas yang menghadiri undangan. (DS)