terkini

Ads Google

Terpilih Secara Aklamasi, Shodiq Pimpin GP Ansor Meranti

Redaksi
10/17/21, 16:11 WIB Last Updated 2021-10-17T09:11:41Z



Kabaran Meranti, - Muhammad Shodiq terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) periode 2021 - 2025 dalam Konferensi Cabang (Konfercab) ke - 1 PC GP Ansor Kepulauan Meranti Tahun 2021 yang dilaksanakan diaula Pondok Pesantren Al-Aqobah, Gogok Darussalam, Sabtu, (16/10/2021) malam.


Terpilihnya Muhammad Shodiq melalui Sidang Konfercab yang dipimpin langsung utusan dari Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor (PW GP Ansor) Provinsi Riau yang diketuai Taufiqul 'Ulum dan Abdul Malik sebagai sekretaris. Keduanya diberi mandat dari Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor (PP GP Ansor) Gus Yaqut Cholil Qoumas.


Terlihat hadir seluruh Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) masing-masing Kecamatan se-Kabupaten Kepulauan Meranti yang memliki 1 suara untuk memilih dan mengusung bakal calon Ketua.


Selanjutnya, Ketua Pimpinan Sidang Taufiqul 'Ulum membacakan Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga (PD/PRT) GP Ansor  BAB VII Pasal 25 yang menyebut seorang anggota dapat dipilih menjadi ketua Pimpinan Cabang dengan syarat diantaranya pernah menjadi pengurus Pimpinan Gerakan Pemuda Ansor di tingkat Cabang atau Anak Cabang, berusia tidak lebih dari 40 tahun pada saat dipilih (sepanjang belum berusia 41 tahun) dan telah lulus dalam jenjang Pelatihan Kader Lanjutan (PKL) di GP Ansor.


Mengacu dari AD/ART tersebut, terdapat 2 nama yang disodorkan masing-masing PAC Kecamatan dari 4 orang yang memenuhi syarat menjadi Ketua PC GP Ansor.


Selanjutnya forum meminta ketersediaan untuk ke 2 nama yang dicalonkan, namun 1 diantaranya keberatan dengan alasan kesibukannya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas diluar daerah, dengan begitu forum sepakat menjunjuk secara aklamasi Muhammad Shodiq menjadi Ketua GP Ansor Kepulauan Meranti periode 2021 - 2021.


Ketua terpilih, Muhammad Shodiq, kepada media ini mengaku beban berat yang diembannya semata-mata untuk kepentingan pengembangan dakwah dan pemberdayaan pemuda dan masyarakat pada umumnya. 


Untuk itu, dirinya berharap seluruh sahabat GP Ansor bisa bersinergi dan mengedepankan gotong royong serta saling bertukar pendapat sehingga dalam perjalanannya nanti tumbuh kader-kader militan untuk kemajuan GP Ansor di Kepulauan Meranti.


“Sidang Konfercab sebenarnya berlangsung dramatis, gagasan yang di landasi argumentasi positif menjadi warna tersendiri. Namun, sahabat PAC GP Ansor Kecamatan tetap menunjukan sikap rukun, harmonis. Kepercayaan Ini menjadi semangat tersendiri untuk saya pribadi,” Kata Shodiq panggilan akrabnya.


Shodiq juga mengucapkan trimakasih kepada ketua PW GP Ansor Provinsi Riau Purwaji, ketua PC GP Ansor Kepulauan Meranti Khusairi dan seluruh ketua PAC GP Ansor seluruh Kecamatan yang telah sepakat memberikan amanah berat ini kepadanya.


“Untuk memenuhi ekspektasi banyak pihak, Kedua pimpinan saya telah memberi contoh yang baik dalam memimpin GP Ansor ini, Inilah akan menjadi bekal berarti GP Ansor kedepan dapat mencetak banyak kader untuk melanjutkan estafet kepemimpinan yang lebih baik,” Kata Shodiq.


Selanjutnya, Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Kepulauan Meranti, Khosairi diakhir transisi jabatannya, mengucapkan trimakasih dan meminta maaf kepada seluruh sahabat Ansor bilamana terdapat kekurangan dalam memimpin GP Ansor sejak 5 tahun lalu. 




Dirinya juga mengharapkan agar PC GP Ansor Meranti kedepan lebih solid dan mengedepankan sinergitas dengan banyak pihak seperti TNI, Polri dan Pemerintah Daerah. 


“Saya mengucapkan ribuan trimakasih atas kerjasamanya selama ini, dan mohon maaf atas kekhilafan selama saya memimpin. Kedepan kita harus bersinergi menjadi mitra yang baik kepada Pemerintah, maupun Oranisasi lain. Untuk itu saya memberi tema konferensi ke- 1 ini dengan judul "Sinergitas Gerakan Kader Menuju Kemandirian Organisasi dan Kemajemukan,” Ucapnya.


Hal senada juga disampaikan Ketua PW GP Ansor Provinsi Riau Purwaji, pihaknya mengucapkan selamat kepada ketua PC GP Ansor terpilih dan mengucapkan terima kasih kepada Ketua PC GP Ansor sebelumnya atas kerjasama yang ikhlas membantu membesarkan Ansor ini sampai akhir jabatannya.  Dikesempatan itu juga beliau berharap, Khosairi bisa berkhidmat di kepengurusan Pimpinan Wilayah di Provinsi Riau.


“Selamat kepada Ketua terpilih semoga Allah beri kekuatan, kesabaran dan keistiqomahan dalam berkhidmat dan terima kasih kepada Ketua sebelumnya atas kerjasama yang ikhlas membantu membesarkan Ansor ini sampai akhir jabatannya.  Selanjutnya saya mengajak Pak Kiai Khusairi, mari sama sama berkhidmat di PW Ansor Provinsi Riau,” Kata Purwaji.


Sebelumnya Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil juga menyambut baik kegiatan Konfercab ini, lahirnya kepengurusan baru diharapkan mampu mendukung Visi dan Misi, 7 Program Strategis Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti. 


Selain itu, diharapkan GP Ansor menciptakan program-program yang brilian dalam mengobarkan semangat dan mempertahankan idealisme bangsa. Adil juga menginginkan organisasi GP Ansor berkembang sampai ke akar rumput,  sehingga dalam proses membantu kinerja pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Meranti dapat maksimal.


“Kalau bisa pengurus baru nantinya punya target, minimal 1 Desa 100 anggota Ansor Banser, kalau dikumpul jadi 1000 anggota disetiap Kecamatan, nanti gampang kita dari Pemkab. Meranti, kalau ada kebakaran, banjir atau musibah lain kita terbantu. Intinya jadi pengurus itu harus bersikap guyup dan kroyokan dalam pekerjaan agar segalanya menjadi ringan” Ucap Adil sambil tersenyum lebar.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Terpilih Secara Aklamasi, Shodiq Pimpin GP Ansor Meranti

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x