terkini

Ads Google

Jelang Nataru, Polsek Tebingtinggi Gencarkan Patroli Prokes Covid-19

Redaksi
12/20/21, 11:04 WIB Last Updated 2021-12-20T04:04:45Z


 

Kabaran Meranti, - Personel Kepolisian Sektor (Polsek) Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, menggencarkan kegiatan patroli disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) di wilayah setempat.


Patroli yang dilaksanakan pada Senin (20/12/2021) siang, tim terpadu menyusuri Pelabuhan Pelindo Selatpanjang Kota.


Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH, melalui Kapolsek Tebingtinggi, Iptu Aguslan SH mengatakan, dalam giat itu sebanyak 7 personel dari Polsek diturunkan.


Saat patroli, sebutnya, anggota memberikan imbauan tentang pentingnya vaksinasi dan disiplin Prokes kepada masyarakat. Terlebih nantinya akan ada perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). 




"Patroli dalam rangka memberikan imbauan kepada masyarakat agar dapat mematuhi kebijakan pemerintah terkait penanganan penyebaran Covid-19," ungkapnya.


Dari hasil giat, personel menemukan 7 orang warga yang tidak menggunakan masker. Terhadap mereka, anggota memberikan imbauan mematuhi Prokes.


Masyarakat, lanjut Aguslan, diharapkan dapat mematuhi Prokes 5M dalam beraktivitas, yakni menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.


"Kita imbau masyarakat tetap mematuhi Prokes untuk menjaga kita semua agar terhindar dari penyebaran virus Corona," ucapnya.


KI

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jelang Nataru, Polsek Tebingtinggi Gencarkan Patroli Prokes Covid-19

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x