Kabaran Rohul, Ketua DPD Rohul Partai Gelora Indonesia yang akrab juga di sapa Kyai Andi Sidomulyo, didampingi Bendahara DPD melakukan pertemuan Koordinasi dengan Pengurus DPC Tambusai Utara dan juga DPC Kabun, Rabu (12/1/2022).
Pada pertemuan yang berlokasi di WISATA ALAM SIDOMULYO STABLE (WISS) tersebut Kyai Andi mengatakan bahwasanya tujuan dari DPD Partai Gelora Rohul ini hadir adalah melayani masyarakat serta berkolaborasi membangun Indonesia.
"Bahwa partai ini berdiri untuk kebutuhan masyarakat, kita hadir untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Semangat Kolaborasi untuk membangun Indonesia kita mulai dari daerah kita, demi mengejar cita-cita Indonesia masuk dalam 5 besar kekuatan dunia" kata Andi.
Hal senada juga disampaikan oleh Bendahara DPD Partai Gelora Rokan Hulu, untuk membangun Rohul dibutuhkan sumber daya yang bersih dari stigma negatif politik.
"Tambusai Utara merupakan potensi besar kita untuk memajukan rohul yang lebih baik, karena sumber daya manusia yang besar dan juga luasnya wilayah yang ada disana. Gelora hadir untuk memperbaiki sistem politik yang kotor, seperti menghilangkan stigma masyarakat bahwa berpolitik berkaitan dengan suap-menyuap suara atau disebut (money politic) . Gelora hadir bukan untuk membahas proyek 5 tahunan saja, tapi proyek membangun masyarakat yang memiliki daya saing" katanya.
Politisi muda Mukhlis Al-anam, SH juga mengatakan dalam kesempatan tersebut bahwasanya pentingnya untuk memperkenalkan Partai Gelora ke semua lini.
"Masih awamnya masyarakat mengenal adanya partai Gelora di Tambusai Utara, kita di DPC Tambusai ini akan merancang sebuah ajang perkenalan di beberapa sektor, seperti kita akan adakan turnamen olahraga se-Kecamatan Tambusai Utara," katanya.
Mukhlis menambahkan bahwasanya perkenalan dengan masyarakat Tambusai tidak hanya seremonial saja akan tetapi akan terus berlanjut dengan mengadakan beberapa kegiatan yang juga menyentuh beberapa sendi masyarakat.
"Setelah adanya perkenalan kita terus melakukan kegiatan, seperti pelatihan UMKM, pelatihan pertanian serta melakukan kegiatan sosial lainnya. Karena Gelora hadir untuk melayani kebutuhan masyarakat saat ini"pungkas Mukhlis.
Kemudian Sandi Zega, ST dan Sunariyo sebagai Pengurus DPC Partai Gelora Tambusai Utara bidang Kepemudaan mengatakan " Kami sepakat untuk melakukan perlombaan yang ruang lingkupnya kecamatan kita, untuk melakukan perkenalan antar masyarakat dengan partai Gelora " pungkasnya.
KI