Gelandang PSG, Lanjutan Liga Prancis |
Kabaran Bola, - Gelandang PSG, Idrissa Gueye tidak diturunkan saat timnya menang atas Montpellier dalam lanjutan Liga Prancis.
Pertandingan berakhir dengan skor 4-0 untuk PSG. Lionel Messi tampil gemilang dengan dua golnya.
Namun pada hari itu, ada pemandangan yang berbeda di lapangan.
Rupanya klub-klub Liga Prancis sepakat mengenakan kit berwarna pelangi untuk menunjukkan solidaritas terhadap Hari Internasional Melawan Homofobia, Bifobia, dan Transfobia.
PSG yang menjadi klub dari Idrissa Gueye juga merayakan peringatan tersebut dengan memakai unsur pelangi di jersey sehingga diduga menjadi penyebab Idrissa Gueye absen bermain pada Senin lalu.
Alasan kuat dari dugaan tersebut salah satunya berasal dari sang manajer, Mauricio Pochettino yang mengatakan jika Gueye absen karena alasan pribadi bukan cedera.
Presiden Federasi Olahraga LGBT+ Eric Arassus pun angkat suara terkait peristiwa ini. Ia mengatakan jika Idrissa Gueye harus diberi sanksi tegas.
"Dia harus diberi sanksi. Alasan Gueye menunjukkan bahwa klub (PSG) dan Liga membiarkan homofobia terjadi," katanya.
Hingga artikel ini ditayangkan, belum ada konfirmasi mengenai hal ini baik dari Gueye pribadi maupun dari perwakilan pemain Senegal tersebut.
Idrissa Gueye bergabung dengan PSG dari Everton pada 2019 dan telah tampil 110 kali untuk klub, mencetak tujuh gol dan memberikan enam assist.***
Sumber: The Sun