Kabaran Meranti,- Pertemuan emak-emak militan di Selatpanjang Timur semakin memperkuat dukungan terhadap pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Mahmuzin Taher dan Iskandar Budiman.
Dukungan ini terlihat dari semangat yang ditunjukkan oleh warga setempat, terutama kalangan ibu-ibu, yang menyatakan kesiapan mereka untuk memenangkan pasangan ini dalam Pilkada 2024, Senin (9/9).
Dewi, salah seorang warga Selatpanjang Timur, mengungkapkan tekadnya untuk turut serta memenangkan Mahmuzin Taher dan Iskandar Budiman. "Kami, emak-emak, siap bergerak bersama untuk memenangkan Mahmuzin Taher dan Iskandar Budiman. Kami yakin mereka mampu membawa perubahan bagi Kepulauan Meranti," ujar Dewi saat ditemui di acara tersebut.
Pertemuan ini dihadiri oleh puluhan warga yang antusias mendukung pasangan Mahmuzin Taher dan Iskandar Budiman. Selain menyampaikan program-program unggulannya, pasangan ini juga berdialog langsung dengan warga untuk mendengar aspirasi dan keluhan yang ada di masyarakat.
Dengan adanya dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk emak-emak militan, Mahmuzin Taher dan Iskandar Budiman semakin optimis menghadapi Pilkada mendatang. Mereka berjanji akan terus bekerja keras untuk memenuhi harapan warga dalam menciptakan Kepulauan Meranti yang lebih baik dan sejahtera.
Di akhir acara, Iskandar Budiman menyampaikan harapannya agar dukungan yang telah diberikan dapat terus solid hingga hari pemilihan. "Kami berterima kasih atas dukungan yang diberikan, khususnya dari para ibu-ibu yang selalu menjadi motor penggerak dalam berbagai kegiatan. Semoga kita bisa bersama-sama mencapai tujuan ini demi kemajuan daerah kita," tutup Iskandar Budiman.
Pertemuan ini menjadi salah satu dari rangkaian kegiatan yang dilakukan pasangan Mahmuzin Taher-Iskandar Budiman dalam upaya meraih simpati dan dukungan masyarakat di berbagai wilayah Kepulauan Meranti.