Kapolres Meranti AKBP Kurnia Setyawan melalui Kasat Polairud Iptu Abdul Roni, S.H., menegaskan bahwa pengecekan ini dilakukan demi keamanan dan kenyamanan pemudik yang menggunakan transportasi air.
"Kami ingin memastikan kapal dalam kondisi layak saat arus mudik agar perjalanan aman dan lancar. Kami juga mengimbau calon penumpang untuk mematuhi aturan keselamatan, seperti menggunakan pelampung dan tidak membawa muatan berlebih," ujarnya.
Selain pemeriksaan teknis, petugas juga mengingatkan para nakhoda agar tidak melebihi kapasitas kapal demi keselamatan penumpang. Tindakan ini merupakan langkah pencegahan agar tidak terjadi kecelakaan laut maupun hambatan selama perjalanan.
Dengan upaya ini, diharapkan arus mudik Idulfitri tahun ini dapat berlangsung aman, tertib, dan penumpang dapat sampai ke tujuan dengan selamat.
KI